Bagi para calon penumpang pesawat, kini dalam booking, pesan, beli dan membayar tiket pesawat semakin mudah dijangkau. Maskapai penerbangan Citilink memberikan kemudahan dalam melakukan pembayaran tiket pesawat salah satunya melalui ATM Mandiri dan layanan internet banking Bank Mandiri.
Pemesanan tiket Citilink dapat dilakukan secara online melalui website resminya. Berikut ini cara pembayaran tiket pesawat Citilink melalui ATM Mandiri :
1. Masukkan kartu ATM Mandiri anda ke mesin ATM
2. Kemudian pilih BAHASA INDONESIA
3. Ketikkan nomor PIN kartu ATM anda
4. Setelah itu akan tampil beberapa menu, pilih menu BAYAR/BELI
5. Pilihan selanjutnya tekan menu LAINNYA
6. Pilih lagi menu LAINNYA
7. Pilih menu MULTIPAYMENT
8. Setelah memilih menu MULTIPAYMENT akan muncul KODE yang harus anda ketikkan/masukan.
9. Ketikkan atau masukkan kode 53001, angka 53001 merupakan kode perusahaan Maskapai Citilink.
10. Masukkan atau ketikkan KODE BAYAR, kode bayar terdiri dari angka 12 digit (contoh : 123456789012), selanjutnya tekan BENAR
11. Pada layar monitor ATM Mandiri akan tampil rincian pembayaran. Jika sudah benar, silahkan tekan angka 1 pada Pilih Nomor dan tekan YA
12. Akan muncul tampilan mengenai konfirmasi pembayaran. Tekan YA untuk melakukan pembayaran.
13. Struk akan keluar dari mesin ATM Mandiri sebagai bukti pembayaran. Simpan baik-baik struk pembayaran tersebut (fotocopy bila perlu). Struk ATM tadi dapat digunakan untuk check-in di bandara.
BACA JUGA : Nomor Telepon Call Center Garuda, Lion Air, AirAsia, Sriwijaya Air, dll
Kemudahan pembayaran tiket Citilink juga dapat dilakukan melalui internet banking Bank Mandiri. Berikut ini cara bayar tiket pesawat Citilink melalui internet banking Mandiri :
1. Masuklah ke alamat Website www.bankmandiri.co.id
2. Selanjutnya klik Log In pada Mandiri Internet Personal
3. Masukkan UserId dan Password anda
4. Pada layar pilihlah menu BAYAR
5. Pilih menu MULTI PAYMENT
6. Pilih Nomor Rekening
7. Pilih Kode Penyedia Jasa yaitu "53001" (CITILINK TICKET)
8. Ketik atau masukkan KODE BAYAR, kode bayar terdiri dari angka 12 digit (contoh : 123456789012) kemudian tekan LANJUTKAN
9. Pada layar akan tampil rincian pembayaran. Pilih dan Klik Tagihan yang ingin dibayar, kemudian tekan Lanjutkan
10. Masukkan kode Approval token Internet Banking dan tekan KIRIM
11. Bukti Pembayaran dalam bentuk layar konfirmasi agar disimpan (save) dan dicetak sebagai bukti pembayaran yang sah dari Bank Mandiri. Bukti pembayaran yang telah di print dapat digunakan saat melakukan check in di bandara.
Demikian tulisan tentang cara pembayaran tiket pesawat Citilink melalui ATM dan Internet Banking Bank Mandiri. Semoga bermanfaat.
BACA JUGA :
Cara Bayar Tiket Garuda Via ATM
Cara Pesan Tiket Garuda Melalui Call Center
Cara Pesan Tiket Lion Air Secara Online
Cara Bayar Tiket Lion Air Melalui ATM
Cara Pesan Tiket Pesawat Sriwijaya Air
Home »
cara bayar tiket pesawat via atm
,
cara bayar tiket pesawat via internet banking
,
cara beli tiket pesawat
,
Citilink
,
tiket pesawat murah
,
tiket pesawat promo
» Cara Bayar Tiket Citilink Via ATM Mandiri dan Internet Banking Bank Mandiri
0 komentar:
Posting Komentar