Petunjuk arah yang saya cantumkan di sini keberangkatannya dari Bandung ya.
Kendaraan Umum
1. Naik bis jurusan Sukabumi di Terminal Leuwi Panjang. Turun di Terminal Sukabumi.
2. Lanjut naik angkot jurusan Cisaat.
3. Turun di Cisaat dan lanjut dengan menumpang Elf sampai di pertigaan desa bernama Surade (benerin ya kalau saya salah tulis nama desanya :D) , bilang ke sopirnya kamu mau ke Ciletuh. Perjalanan dari kota Sukabumi kira-kira 3 - 4 jam. Elf hanya beroperasi sampai pukul 5 sore.
4. Di pertigaan Surade, perjalanan dilanjut naik Ojek. Butuh sekitar 30 menit lagi untuk sampai di Ciletuh.
Kendaraan Pribadi
1. Aktifkan google map atau GPS. Arahkan kendaraan menuju Sukabumi.
2. Setir kendaraan ke arah Cisaat. Nah dari sini saya gak ingat mesti ambil jalan yang mana, yang pasti sih arahnya sama dengan Ujung Genteng. Nanti di Surade kalian belok kanan.
Oiya, untuk Wisata di Ciletuh, saran saya kontak teman-teman di PAPSI (Paguyuban Alam Pakidulan Sukabumi). Cek facebook PAPSI dengan klik yang ini. Baca paket wisata di Ciletuh di sini. Selama saya di sana, mulai dari penginapan, makan, kendaraan, air minum, sampai foto-foto dan bantuan perjalanan di medan-medna yang sulit disediakan oleh PAPSI.
Saya gak saranin pergi pulang hari. Mendingan menginap satu atau dua malam di Ciletuh. Satu hari aja mah kurang banget euy, belum lagi durasi perjalanan ke Ciletuh yang panjang. Saya dan teman-teman ambil paket wisata yang 3D2N, tiga hari dua malam. Sekitar Rp 750.000/orang.
Teks : Nurul Ulu
0 komentar:
Posting Komentar