PAKET KANSAI SAKURA JEPANG TOUR 2017
Perjalanan kali ini adalah kawasan Kansai Jepang. ada dua kota menarik di kawasan Kansai yaitu Osaka yang ramai dan terkenal dengan kelezakan takoyakinya dan Kyoto yang damai dan kental dengan budaya jepang.
Selain menikmati budayanya juga akan menikmati bunga sakura di tempat tempat yang terbaik. Dan akhirmya dapat melepas lelah di Taman Bermain Universal Studio Jepang. Ingin merasakan suasana ini? Ikuti paket ini selama 5 hari 4 malam.
Kode : DJPTKJT
Harga : Rp 15.750.000/orang minimal 6 orang
Harga Termasuk
1.Hotel termasuk sarapan (4 malam)
2.Jemputan di bandara kedatangan (kendaraan pribadi) dengan briefing
3.Antaran ke bandara keberangkatan (kendaraan pribadi)
4.Pemandu wisata dan pengemudi pribadi di hari ke-2 dan 3
5.Makan siang di hari ke-2 dan 3
6.Karcis masuk di hari-hari dengan pemandu
7.Karcis masuk untuk Universal Studios Jepang
Harga tidak termasuk
1. Tiket pesawat
2. Visa
3.Pengeluaran Pribadi
4. Asuransi
Keterangan : Hubungi . duniajalanjalan, 081214989675, duniajalanjalan@gmail.com
Jadwal Perjalanan
HARI 1 (Dijemput dari Bandara Internasional Kansai)
Kedatangan di Bandara Internasional Kansai, di antar oleh pemandu kami untuk Chek in hotel,hari bebas di Osaka
Pemandu dan Pengemudi kami akan menyambut kedatangan anda di bandara.Mereka akan membawa anda ke hotel dengan mobil pribadi dimana anda akan chek in dan briefing sekilas tentang program anda untuk hari hari selanjutnya.
Setelah Penerbangan yang melelahkan ,Keluarga anda dapat beristirahat sejenak sambil menyesuakan diri dengan suhu di jepang yang dingin, di saat longgar ini anda dapat jalan2 di sekitar hotel atau sekedar menukar rupiah atau menyewa ponsel/Wifi.
HARI2 OSAKA (L)
Guide dan Driver kami akan menjemput anda dan keluarga di hotel dan menuju Osaka castle.
Di Osaka Castle Anda dapat menikmati panorama kota dari observatorium di puncak benteng ini dan menjelajahi museumnya. Dikarenakan rekonstruksi benteng ini di abad ke-20, bagian dalamnya bukan seperti benteng lainnya yang tradisional, melainkan canggih dan modern. Anda dapat naik ke lantai atas benteng ini dengan memakai lift, sehingga keluarga Anda dapat bergerak dengan mudah di dalam bangunan benteng ini.
Taman Nishinomaru di bagian barat benteng ini adalah kebun cantik dengan pemandangan benteng yang megah dan pepohonan yang rimbun. Di puncak musim sakura ini, ke-600 pohon sakura di taman ini akan mekar penuh. Anda dapat melakukan hanami (piknik melihat bunga) seperti para wisatawan lokal yang berkunjung ke taman ini setiap tahunnya..Osaka Castle ini memiliki taman yang sangat luas ,disini anda dapat menemukan lapangan olah raga ,air mancur,dan hutan buatan.
Setelah makan siang.Selanjutnya Anda akan menuju Namba, pusat kota di selatan Osaka. Namba adalah daerah hiburan yang terkenal di Osaka, dengan papan neon Glico Man-nya yang ikonik dan restoran kepitingnya yang tenar, Kani Doraku sebagai tempat makan siang anda.
Shinsaibashi terletak tidak jauh dari Namba. Daerah ini adalah tempat berbelanja yang ternama, dengan berbagai toserba dan butik merk yang terkenal
Setelah itu kembali ke hotel
17:00 - Kembali ke hotel di Osaka
Hari 3 KYOTO (L)
Guide dan Driver anda menunggu anda di Lobi Hotel lalu transfer ke Kyoto.
Setelah tiba di Kyoto,Pertama, mengunjungi Kiyomizu-dera, kuil Buddhis sakral yang berusia lebih dari seribu tahun. Sebagai tempat pemujaan untuk Dewi Kwan-Im, tempat ini paling terkenal akan balkon kayunya yang tinggi dan ketiga arus air sucinya. Konon meminum air dari salah satu arusnya akan membawa berkah bagi Anda.
Saksikan lautan sakura dari dek kayu kuil ini. Kali ini akan melihat bunga putih dan pink ini dari suatu ketinggian, sehingga ini adalah pengalaman yang berbeda dari hanami yang biasanya dilakukan di bawah pohon sakura.
Setelah makan siang pergi ke Higashiyama. Daerah ini adalah situs bersejarah yang dilestarikan lengkap dengan bangunan kayu, jalan sempit, dan toko-tokonya yang antik. Atmosfernya yang kuno mencerminkan suasana Kyoto semasa hari-harinya sebagai ibukota Jepang. Anda akan menyantap makan siang kaiseki di sini.
Tujuan berikut Anda adalah Heian Jingu, kuil Shinto yang dibangun semasa Zaman Meiji. Nama kuil ini diambil dari nama kota Kyoto yang merupakan ibukota Jepang di Zaman Heian. Bangunan di sini konon dirancang berdasarkan bentuk istana kekaisaran zaman itu, sehingga kuil ini terkesan sangat bersejarah kendati baru dibangun satu abad yang lalu. Kebun kuil ini terkenal bunga shidare-zakura (willow sakura) -nya. Anda dapat menghayati suasana antik kuil ini sambil menikmati indahnya warna pink terang shidare-zakura.
Kemudian pergi ke Kinkaku-ji, berarti kuil emas. Cerminannya yang berkilau di air adalah simbol kota Kyoto. Kinkaku-ji yang awalnya dibangun sebagai vila untuk Shogun ketiga pemerintahan Ashikaga sekarang berfungsi sebagai kuil Zen. Penampilannya yang keemasan agung memesona Anda.
Sambil beristirahat setelah mengelilingi kyoto,anda dapat menikmati tarian tradisional jepang yang di tampilkan oleh geisha.Setelah itu kembali dan beristirahat di hotel osaka
HARI 4 OSAKA
Hari bebas di Universal Studios Japan hotel di Osaka
Dengan membawa karcis USJ, Anda akan di pandu untuk naik kereta menuju ke Universal CIty dan nikmatilah satu hari yang menakjubkan. USJ yang terkenal ini memiliki aneka wahana dan atraksi,seperti taman hiburan yang terkenal?di kalangan wisatawan baik domestik maupun internasional. Anda dapat bermain sepuasnya di taman ini sepanjang hari.Ketika Anda sudah puas bermain, Anda akan kembali ke hotel di Osaka.
Hari 5 KEMBALI KE INDONESOA
Anda bebas mengelilingi Osaka sesuai keinginan Anda sebelum check-out dari hotel. Pengemudi Anda akan membawa Anda ke bandara. Selamat jalan,
0 komentar:
Posting Komentar